Beranda Politik BMI membagikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa Baju Hazmat kepada Puskesmas Seroja...

BMI membagikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa Baju Hazmat kepada Puskesmas Seroja dan RS Seto Hasbadi.

563
0
BERBAGI

IMN News, Kota Bekasi – Banteng Muda Indonesia (BMI) Ranting Harapan Jaya Kota Bekasi mengadakan bakti sosial di Puskesmas Seroja dan RS Seto Hasbadi pada senin, (31/05/2021). Bertepatan dengan memperingati Hari Lahir Pancasila, BMI membagikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa Baju Hazmat kepada Puskesmas Seroja dan RS Seto Hasbadi.

Tentunya bantuan tersebut ditujukan guna mendukung kegiatan salah satu garda terdepan ini dalam memutus mata rantai pandemi covid19 di Tanah Air.

Kegiatan tersebut terlaksana atas inisiasi Ketua BMI Ranting Harapan Jaya, Wildan Azizi Rivai. Dirinya prihatin atas kasus Covoid-19 yang terus bergerak fluktuatif di kelurahan Harapan Jaya. Menurutnya, momentum Hari Lahir Pancasila dirasa sangat tepat untuk menjaga nilai-nilai pancasila melalui kegiatan bakti sosial ini.

“Rumah sakit dan Puskesmas adalah garda terdepan dalam penanganan covid-19 di Indonesia, sudah sewajarnya kita dapat membantu para tenaga medis dalam upaya memutus mata rantai covid-19 agar Indonesia lebih tangguh dalam menghadapi situasi pandemi yang kita alami ini” bebernya.

Di sisi lain, tenaga medis yang berada di Puskesmas Seroja dan RS Seto Hasbadi sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan.

“Kami doakan semoga BMI selalu sukses sehingga dapat menularkan energi positifnya kepada organisasi lainnya yang ada di Kota Bekasi khususnya Kelurahan Harapan Jaya” ucap dr. Diana yang menerima bantuan saat itu di Puskesmas Seroja.

Ditemui di tempat dan waktu yang berbeda, Gilang Esa mohamad selaku Ketua DPC BMI Kota Bekasi menghimbau seluruh kadernya untuk dapat bersatu menjaga persatuan NKRI dengan bergotong royong saling membantu dalam memutus rantai penyebaran pandemi covid-19.

“Pemuda sebagai agen perubahan harus dapat terus bergerak dalam upaya memperkuat kehidupan berbangsa dan bernegara pada masa pandemi ini” ungkap sarjana Ilmu Politik Universitas Indonesia tersebut.

Selain kelurahan Harapan Jaya, kader-kader BMI tersebar di seluruh wilayah Kota Bekasi dan seluruh Indonesia yang siap selalu membantu pemerintah dalam menjaga nilai-nilai pancasila demi terciptanya keutuhan NKRI.(imn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here