Beranda Kriminal Jumlah Korban Meninggal Dunia Bom Surabaya Terus Bertambah Menjadi 18 Orang

Jumlah Korban Meninggal Dunia Bom Surabaya Terus Bertambah Menjadi 18 Orang

772
0
BERBAGI

IMN News, Surabaya – Irjen Pol Machfud Arifin Kapolda Jatim mengatakan, dari rangkaian kejadian di tiga gereja di Surabaya, Rusunawa Sidoarjo dan di depan Mako Polrestabes Surabaya, korban secara menyeluruh berjumlah 25 orang, 13 orang pelaku, dan 12 dari masyarakat. Sampai berita ini diturunkan ada 18 orang yang meninggal dunia.

Kapolda mengatakan, pelaku di Polrestabes Surabaya sebenarnya lima orang tapi selamat satu orang yakni seorang anak berusia 8 Tahun.

Sementara, Jenderal Polisi Tito Karnavian Kapolri mengatakan, polisi akan mengorek data dari saksi paling penting yaitu anak usia 8 Tahun dalam kejadian di Mapolrestabes Surabaya dan tiga anak dalam kejadian di rusunawa Wonocolo Taman Sepanjang Sidoarjo.

Secara garis besar Kapolri menjelaskan bahwa serangan ini dilakukan kelompok Dita yang meninggal lebih dulu di gereja di Jl. Arjuno kemarin.

“Dita ini terkait dengan salah satu keluarga yang tidak bisa disebut namanya, karena masih dalam pencarian, yang merupakan ideolog kelompok ini. Satu keluarga ideolog ini sebelumnya ditangkap oleh otoritas Turki dan dideportasi ke Indonesia awalnya mereka mau berangkat ke Syiria. Jadi, Dita sekeluarga tidak pernah pergi ke Syiria tapi dipengaruhi oleh satu keluarga yang menjadi ideolog, ” katanya. (rss-imn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here